Lowongan Kerja Badan Narkotika Nasional BNN Januari 2026
Posisi yang Dibuka dalam Rekrutmen BNNP DKI Jakarta 2026.
Pada seleksi kali ini, Badan Narkotika Nasional
Provinsi DKI Jakarta membuka formasi sebagai berikut:
- Staf Bagian Umum BNNP DKI Jakarta
- Posisi ini memiliki peran penting dalam menunjang kegiatan administrasi, koordinasi internal, serta kebutuhan operasional harian kantor. Oleh karena itu, BNNP DKI Jakarta mencari kandidat yang kompeten, disiplin, dan mampu bekerja secara tim.
Kualifikasi Rekrutmen Badan Narkotika Nasional Provinsi DKI Jakarta 2026:
- Pria dengan usia maksimal 35 tahun
- Pendidikan minimal Diploma 3 (D3) dari semua jurusan
- Memiliki kemampuan mengoperasikan komputer dengan baik
- Mampu menyusun bahan presentasi menggunakan PowerPoint atau Canva
- Mampu bekerja secara efektif dalam tim
- Bersedia bekerja lembur (overtime) sesuai kebutuhan instansi
- Tidak pernah terlibat penyalahgunaan narkoba maupun pelanggaran hukum lainnya
- Dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang masih berlaku
- Tidak menuntut untuk diangkat menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN)
Pelamar diminta untuk menyiapkan seluruh berkas persyaratan yang dibutuhkan, kemudian mengirimkannya secara lengkap ke alamat email resmi berikut:
Email pendaftaran: tubnnpdki@gmail.com
Catatan:
- Harap selalu berhati-hati terhadap segala bentuk tindak penipuan.
- Selalu hindari lowongan kerja yang memungut biaya saat proses rekrutmen, karena sejatinya mencari kerja adalah upaya untuk mencari dan mendapatkan upah, bukan untuk dipunguti upah.
- Apabila pada proses rekrutmen ternyata dipungut biaya, maka hentikan dan jangan dilanjutkan karena kemungkinan besar itu adalah lowongan kerja palsu.
- Befwork selalu berusaha membantu untuk memilah dan memfilter informasi lowongan kerja yang dipublikasi. Tetapi, alangkah baiknya apabila diimbangi oleh wawasan yang lebih baik juga dari para Befseeker.
- Perusahaan yang profesional biasanya merekrut kandidat menggunakan platform/situs/website perusahaan sendiri, dan apabila menggunakan alamat email, maka email yang digunakan adalah email dengan akhiran sesuai nama perusahaan, contoh: perusahaan Befwork tidak menggunakan email rekrutmen@gmail.com, seharusnya menggunakan rekrutmen@befwork.com.
- Namun, dalam beberapa kondisi tertentu, masih terdapat lowongan yang valid menggunakan akun gmail maupun Google Form, dan apabila masih terdapat lowongan yang menggunakan gmail dan Google Form, maka harap tetap waspada, jangan pernah lanjutkan proses rekrutmen apabila terdapat pungutan/dimintai biaya di saat proses rekrutmen sedang berlangsung.
Tag: Badan, D3.

No comments:
Post a Comment